SEMANGAT DAN AMUNISI BARU BAGI FAKULTAS VOKASI MENYONGSONG PEMBUKAAN PRODI-PRODI SARJANA TERAPAN

Kamis, 08 Agustus 2024 - 09:44:10 WIB
Dibaca: 464 kali

Dari Acara Pisah-Kenal Kepala Tata Usaha Fakultas Vokasi

Pada awal bulan Agustus 2024 Fakultas Vokasi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya menerima Kepala Tata Usaha baru dari Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya, beliau adalah Ibu Ratnawati Yono Diharjo, SH, M.Si. Hal tersebut dilakukan mengingat Kepala Tata Usaha lama yaitu Bapak Drs. Daryanto memasuki masa purna tugas pada bulan Juli 2024 yang lalu. Artinya Kepala Tata Usaha Fakultas Vokasi kembali dijabat oleh seorang Ibu, karena sebelum Pak Dar, sapaan akrab Pak Daryanto, KTU Fakultas Vokasi selalu dijabat seorang ibu sejak berdirinya.

 

Bertempat di Ruang Kuliah Q907 pada hari Rabu, 7 Agustus 2024 Fakultas Vokasi mengadakan Acara Pisah-Kenal KTU Fakultas Vokasi Untag Surabaya. Acara dihadiri oleh seluruh dosen dan tendik Fakultas Vokasi, termasuk mantan dekan FV yaitu Bapak Ir. Gatut Budiono, M.Sc. Dalam sambutannya Dekan Fakultas Vokasi, Bapak Ir. Ichlas Wahid, MT menyatakan bahwa kehadiran Bu Ratna, panggilan sehari-hari Ibu Ratnawati Yono Diharjo, menjadi amunisi dan semangat baru bagi fakultas menyongsong dibukanya prodi-prodi sarjana terapan (d/h. Diploma 4) di Fakultas Vokasi. Pembukaan Prodi Sarjana Terapan ini diharapkan menjadi strategi yang paling tepat dalam rangka pengembangan Fakultas ke depan di era VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity dan Ambiguity) pasca pandemi Covid-19.

 

Sedangkan untuk Pak Dar yang memasuki masa pensiun atau purna tugas, Pak Dekan mengucapkan banyak terimakasih atas sumbangsih tenaga, pikiran dan waktu selama menjabat kepada Fakultas Vokasi agar tetap eksis dan berkesinambungan. Serta berdoa agar Pak Dar selalu sehat dan bahagia dengan keluarga dalam menikmati masa purna tugasnya.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Bapak Ahmad Jabir, ST, MT, dosen Prodi Teknologi Manufaktur, dan foto bersama seluruh undangan yang hadir di depan ruangan utama Kantor Fakultas Vokasi di Gedung Q lantai 9 Untag Surabaya (RW-AI-2024).