MAHASISWA VOKASI MEMILIKI KESEMPATAN LEBIH BESAR

Rabu, 08 Mei 2024 - 10:26:32 WIB
Dibaca: 267 kali

Soft Launching Kampus Mengajar Angkatan 8, Senin 6 Mei 2024

Pada hari Senin, 6 Mei 2024 Kemendikbudristek RI melaksanakan Soft Launching Program Kampus Mengajar Angkatan 8. Program Kampus Mengajar (KM) adalah bagian integral dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang diselenggarakan secara nasional oleh Kemendikbudristek RI. Secara umum Program Kampus mengajar bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa mempertajam kompetensi abad 21 (berpikir analitis, berpusat penyelesaian masalah, kepemimpinan, manajemen tim, kreativitas dan inovasi, serta komunikasi inter-personal) melalui aktivitas pengembangan pembelajaran di satuan pendidikan dasar dan menengah. Mahasiswa diminta berkolaborasi dengan guru kelas melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan bobot yang lebih kreatif dan inovatif sehingga peserta didik makin mudah menerima pengajaran.

Sejak awal penyelenggaraan program satuan pendidikan sasaran adalah SD (Sekolah Dasar) dan SMP (Sekolah Menengah Pertama). Namun sejak penyelenggaraan angkatan ke-6 satuan pendidikan SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) juga telah menjadi sasaran program Kampus Mengajar. Mahasiswa vokasi sudah diperkenankan mengikuti program ini sejak Angkatan ke-2. Jadi pada Program Kampus Mengajar angkatan ke-8 ini mahasiswa vokasi semakin memiliki kesempatan mengikuti program ini, karena sekarang SMK yang sama-sama jalur vokasi juga menjadi sasaran program.

 Syarat bagi Mahasiswa untuk mengikuti Program Kampus Mengajar sangat mudah yaitu minimal terdaftar sebagai Mahasiswa aktif pada semester 4 (empat) pada saat program berjalan dan memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (tiga koma nol), serta belum pernah ditetapkan sebagai peserta, artinya mahasiswa tidak boleh 2x mengikuti program ini. Namun tetap ada seleksi bagi mahasiswa calon peserta program ini yaitu Test Literasi dan Numerasi serta Test Kebhinekaan.

 

 

Richardus Widodo

Agroindustri Untag Surabaya